Sabtu, 24 September 2011

TOKOH SAMURAI



1.Naoe Kanetsugu
Naoe Kanetsugu adalah seorang Bushi zaman Sengoku, zaman Azuchi Mamoyama hingga awal zaman Edo. Kanetsugu dilahirkan pada tahun 1560 di provinsi Echigo sebagai putra pertama Higuchi Kanetoyo yang merupakan pengikut Nagao Masakage, dan ibu dari klan Izumi asal Shinshu. Ayah Kanetsugu disebut-sebut sebagai keturunan Higuchi Kanemitsu yang bekerja sebagai penasehat senior Minamoto Yoshinaka. Di masa tuanya, Kanetsugu sempat bertempur di pihak Toku gawa dalam Pertempuran Osaka tahun 1614. Di rumah kediaman uroko-yashiki di Edo, Kanetsugu wafat di usia 60 tahun pada tanggal 19 Desember 1619.
2. Muso Gonnosuke Katsuyoshi
Muso Gonnosuke Katsuyoshiadalah Samurai pada awal tahun1600. Muso dilahirkan dari keluarga Samurai yang merupakan keturunan dari Kiso kanja no Taiyo Kakumei, pelayan Minamoto Yoshinaka. Nama keluarga Gonnosuke seharusnya Hirano, dan nama panggilan Muso adah Gonbei, pendiri dari dojo Jojutsu Koryu beraliran Shinto Muso Ryu. Pertarungan yang membuat dirinya terkenal melawan Miyamoto Musashi.
3.Miyamoto Musashi
Miyamoto Musashi (1584-1645), yang lebih dikenal dengan nama Musashi ini memiliki nama lengkap Shinmen Musashi No Kami Fujiwara Genshin. Semasa kecil, Musashi dipanggil dengan nama Bennosuke. Dengan kemamapuan yang dimiliki Musashi ia dikenal dengan nama Kensei yang berarti Dewa Pedang. Akhirnya Musashi meninggal di Kyusu pada tahun 1645.
4.Sasaki Kojiro
Sasaki Kojiro lahir di daerah Fukui pada tahun 1585. Kojiro hidup dari zaman Sengoku sampai awal zaman Edo. Pertarungannya dengan Miyamoto Musashi di Ganryu Island menjadi sejarah sampai sekarang. Kojiro memiliki tehknik pedang Ganryu yang kemudian dijadikan nama sebuah dojo yang didirikannya. Mendengar kepopuleran Kojiro, Miyamoto Musashi meminta Hasokawa Tadaoki untuk mengatur duel antara mereka berdua. Pertarungan disiapkan pada tanggal 13 April 1612. Dalam pertarungan tersebut, Kojiro berhasil dikalahkan oleh musashi dengan memukul iga kiri Kojiro yang menyebabkan patah dan menusuk paru-parunya yang menyebabkan kematian bagi Kojiro.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar